Antisipasi KTP Aspal Melalui Surat keterangan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Rabu, 25 Maret 2015

    Antisipasi KTP Aspal Melalui Surat keterangan



    Tanah Bumbu -
    Adanya isu beredarnya Akta Kelahiran Aspal (Asli tapi Palsu), dibantah dan diantisipasi oleh Disdukcapil Tanbu melalui Surat Keterangan.

    Kadisdukcapil Tanah bumbu, H.Hanafiah saat dikonfirmasi diruang kerjanya, Rabu (25/03), memaparkan, isu tersebut telah pernah didengarnya dari beberapa kalangan, bahkan melalui Bupati.

    "Memang saya pernah mendengar ada oknum staf saya yang bermain memalsukan bukti diri tersebut, namun hingga sekarang belum ada pembuktiannya," ujar Hanafiah.

    Menurut Hanafiah, dirinya pernah mempertanyakan hal itu kepada pemberi informasi, sayangnya hingga kini tak ditemui titik terang siapa nama oknum Dukcapil yang diduga bermain tersebut.

    "Bisa saja itu bukan staf saya, tapi orang lain yang mengatasnamakan dinas ini. Boleh jdi dia berpakaian seperti pegawai, namun bukan berarti dia adalah pegawai disini," tandasnya.

    Ditambahkannya, sejak Januari 2015 telah diberlakukan Surat Keterangan dari Disdukcapil untuk mengantisifasi pemalsuan data, baik KTP, Akta Kelahiran maupun Kartu Keluarga agar tidak disalahgunakan pada saat berobat gratis di Rumah Sakit atau Puskesmas setempat.

    "Semua pelayanan gratis, tak ada biaya, kecuali ganti rugi materai. Jika ingin berobat gratis menggunakan KTP sementara, harus dilampiri Surat Keterangan dari sini dulu untuk mengantisipasi pemalsuan data," pungkasnya.(M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda