Lanal Kotabaru Rutin Bagikan Air Gratis - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 02 November 2015

    Lanal Kotabaru Rutin Bagikan Air Gratis



    Kotabaru -
    Meskipun sudah ada program Jum'at Peduli dengan aksi pembagian air bersih secara gratis terhadap tempat-tempat ibadah, namun ternyata pada hari hari biasa pun jajaran Lanal Kotabaru membagikan pula kepada masyarakat yang kesulitan air bersih.

    ‪Danlanal Kotabaru, Letkol Laut (P) Bagus Handoko, SH melalui Kepala Satuan Pembekalan Lanal Kotabaru, Lettu Laut (T) Syukron K mengatakan," sekira jam 10.20 WITa s.d 12. 55 WITa Bakti Sosial Peduli pembagian air bersih gratis dilanjutkan ke warga RT 01 dan 05 Kelurahan Kotabaru Hulu. Tiap pembagian diterima oleh penanggung jawab masing-masing.

    Dilanjut Syukron, sekira jam 14.00 Wita s.d 15.00 WITa dibagikan lagi air bersih ke warga RT 01 dan 05 Desa Hilir Muara. Jam 16.30 s.d 17.40 WITa ke warga komplek rumah dinas Stagen dan sekitarnya, dan jam 20.30 s.d 21.40 WITa, ke warga RT 16 Rampa Baru Desa Semayap.

    "Jadi bukan hanya tempat ibadah saja yang kami layani, namun masyarakat pun diberi pula secara gratis. Sedangkan pengangkutan air bersih tersebut, semuanya menggunakan Mobil Tangki Lanal Kotabaru," jelas Syukron‬.(Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda