Kotabaru -
Sebanyak 110 Sarjana S1 Pendidikan Agama Islam (PAI) ke 17 Tahun Akademik 2015-2016 Darul Ulum Kotabaru diwisuda pada Rapat Senat Terbuka, Sabtu (28/11/15).
DR.Nur Zazin MA dalam Laporannya mengatakan, STIT Darul Ulum mewisuda sejumlah 110 Wisudawan-Wisudawati yang terdiri 48 Laki - Laki dan 64 Perempuan.
"Kardio wisuda paling tua (58) dan Khusnul khotimah (21) wisudawati yang paling muda," terang Nur Zazin.
Drs.Umar Dhani,MM, Ketua STIT Darul Ulum dalam sambutannya merasa bangga dan bersukur kepada Allah. Ia juga menyebut STIT Darul Ulum merupakan Perguruan Tinggi Tertua di Kotabaru dan Terakreditasi B.
"Kepada Wisudawan-Wisudawati yang sudah berhak menyandang gelar Sarjana, harus bekerja keras hingga dapat mencapai cita-cita dan dapat beradaptasi dengan lingkungannya," pesan Umar Dhani.
Drs.Bahrudin.HS,Sekretaris Yayasan AL Munawanah NU Kotabaru mengatakan, Gelar yang kalian sandang benar- asli dan yang menyandang gelar itu diharapkan dapat mengamalkan ilmunya.
"Jika tidak diamalkan, bagaikan pohon yang tidak berbuah. Diharap setelah bergelar Sarjana, Iman dan Taqwanya juga dimantapkan," sebut Bahrudin.
DR.Ir.H.Isra, Pj Bupati Kotabaru dalam sambutannya yang dibacakan Drs.Joni Anwar mengucapkan selamat kepada para wisudawan - wisudawati.
"Saya berharap Wisudawan-Wisudawati bisa menerapakan ilmu yang diperoleh. Dan jangan merasa puas. Jadilah pendidik yang profesional dan bermutu yang mampu mengimplementasikannya. Mampu berpikir kaffah, berkarakter dalam mengabdi dan mengembangkan siar islam," ujarnya.
Dengan pendidikan, lanjutnya, kita yakin masyarakat sejahtera segera bisa diwujudkan. Mari kita meneladani Ki Hajar Dewantara untuk terus belajar dan menimba ilmu.
"Ini merupakan tanggungjawab kepada Diri, Keluarga, Daerah dan Negara. Menjaga kehormatan dan terus berkomunikasi dengan civitas akademika," pungkasnya.
Rapat Senat Terbuka itu dilaksanakan di Gedung Paris Barantai, dengan dihadiri Rektor IAIN Banjarmasin (Kopertis Wilayah XI Kalimantan), perwakilan Polres, Kodim 1004, Lanal, MUI, Depag dan para keluarga Wisudawan-Wisudawati.(Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.