Tanah Bumbu -
Fungsi dan tugas BPD yang merupakan mitra Kepala Desa, berhak mengawasi dan meminta keterangan tentang penyelenggaraan Pemerintahan Desa kepada Pemerintahan Desa, menyatakan pendapat atas penyelenggaraan Pemerintahan Desa, pelaksanaan pembangunan desa, dan pemberdayaan masyarakat.
Demikian dikataka Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Sudian Noor pada acara pelantikan Ketua, Wakil Ketua, Sekertaris dan beberapa Anggota dari 5 Badan Permusyawaratan Desa (BPD) yang ada diwilayah Kecamatan Kusan Hilir, Senin (18/04/16), di Gedung Serba Guna Desa Pasar Baru Pagatan.
Dalam arahannya, Wakil Bupati menekankan kepada anggota BPD yang baru dilantik agar terus lebih mengedepankan asas musyawarah. Menurut nya untuk mewujudkan kemajuan pembangunan desa perlu ada rumusan yang tidak lepas dari musyawarah dari pihak yang terlibat di dalam wilayah desa bersangkutan.
"Ada terdapat dua pola hubungan antara Pemerintahan Desa dengan BPD, kerena antara Pemerintah Desa dan BPD saling melakukan konsultasi dinamika kehidupan masyarakat desa, sehingga melahirkan kesepakatan bersama. Dengan pola ini, saya yakin dapat terjadi dalam proses penetapan kebijakan desa, agar tercipta kebijakan desa sesuai dengan kepentingan masyarakat desa secara keseluruhan," ujarnya.
Selain melaksanakan, Wabup juga mengingatkan bahwa BPD mempunyai fungsi membahas dan menyepakati rancangan peraturan desa bersama Kepala Desa, menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat, serta melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa.
"Selain fungsi BPD yang tersebut di atas, BPD dapat melakukan pengawasan kinerja Kepala Desa," tegas Wabup.
Acara pelantikan tersebut juga dihadiri anggota Muspika Kecamatan Kusan Hilir, BPD Desa yang dilantik terdiri dari Desa Mekar Jaya, Pagarruyung, Satiung, Saring Sungai Bubu dan Saring Sungai Binjai. (M12/Hum)
Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali
Selasa, 19 April 2016
Wabup Minta Kinerja BPD Sesuai Fungsinya
Tags
# Tanahbumbu
Copy Link dan Bagikan
the Bidik Kalsel
Tanahbumbu
Tags:
Tanahbumbu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Bidik Kalsel
Dikelola oleh PT Sebanti Digital Media, home base di Batulicin Tanah Bumbu Kalsel, pertama kali launching pada 2013 melalui URL www.bidikkalsel.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.