Hari Kedua Lebaran, Rumah Warga Gang Kebanjiran Dilalap Api - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Kamis, 07 Juli 2016

    Hari Kedua Lebaran, Rumah Warga Gang Kebanjiran Dilalap Api

    Tanah Bumbu -
    Memasuki hari kedua Hari Raya Idul 1437 H, warga Gang Kebanjiran RT 02 Kelurahan Tungkaran Pangeran dikejutkan munculnya kobaran api yang berasal dari sebuah rumah warga sekitar, Kamis (07/07/16).

    BPBD Tanbu yang menerima laporan adanya kebakaran tersebut, langsung menurunkan 6 unit mobil tanki beserta Petugas Pemadam Kebakaran kelokasi kebakaran.

    Bersama dengan 3 unit mobil damkar bantuan dari PT jhonlin Group, perugas damkar berjibaku menjinakan api yang telah mulai merembet kerumah warga lainnya.

    "Enam rumah hangus dan 2 lainnya rusak ringan. Ada sekitar 10 Kepala keluarga yang kehilangan tempat tinggal," ungkap Ari, petugas Damkar BPBD Tanbu.

    Dikatakan Ari, api mulai muncul sekira pukul 08.30 Wita, dan diperkirakan akibat dari konsleting arus pendek listrik.

    "Sebagian rumah bedakan, dan lainnya ada rumah pribadi. Meskipun hampir semua rumah berbahan dari kayu, namun kurang lebih 1 jam, api berhasil dipadamkan," tutupnya. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda