Sirene dan Beduk Tandai Wabup Buka MTQ Nasional XIV Tingkat Kabupaten - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Sabtu, 29 Juli 2017

    Sirene dan Beduk Tandai Wabup Buka MTQ Nasional XIV Tingkat Kabupaten

    Tanah Bumbu -
    Bunyi Sirene dan Beduk oleh Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Sudian Noor saat menandai dimulainya acara Pembukaan MTQ Nasional XIV Tingkat Kabupaten Tanah Bumbu Tahun 2017 yang dilaksanakan di Kecamatan Sei Loban, Jum'at (28/07/17).

    Dalam sambutannya dihadapan para peserta Kafilah 10 Kecamatan, Wabup menyebut, pelaksanaan kegiatan MTQ adalah kegiatan rutin yang diselenggarakan setiap tahun. Selain sebagai rangka untuk meningkatkan kualitas keimanan serta ketakwaan kepada Allah SWT, juga sebagai media mempererat jalinan Ukhuwah Islamiyah melalui Syiar Alqur'an.

    "Kegiatan ini juga diharapkan mampu meningkatkan prestasi Kabupaten Tanah Bumbu pada bidang pengembangan Tilawatil Qur'an. Karenanya, saya sangat mengharapkan para peserta tidak hanya pandai membaca Alqur'an secara tekstual, tetapi juga secara kontekstual dalam memahami nilai-nilai yang terkandung didalamnya," sebut Wabup.

    Hal ini sangat penting saya sampaikan, lanjut Wabup, sebab saat ini nilai-nilai keislaman sudah mulai berubah. Padahal secara ekstensi, islam adalah agama yang rahmatan lil alamin atau rahmat bagi sekalian alam.

    "Kita sebagai Bangsa Indonesia yang mayoritas umat muslim, juga harus menerima kodrat kita, bahwa jati diri bangsa ini sejak lahir telah memiliki Pancasila, UUD 45, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika. Oleh sebab itu, saya mengajak seluruh elemen masyarakat yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu untuk terus menjaga nilai-nilai luhur sekaligus mengamalkan Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," seru Wabup.

    Menurutnya, pemahaman dan pengamalan Pancasila harus terus ditingkatkan, ceramah keagamaan dan materi pendidikan, fokus pemberitaan dan perdebatan dimedia sosial harus menjadi bagian dari pendalaman dan pengamalan ideologi bangsa dan dasar negara ini, yaitu Pancasila.

    Selain seluruh Camat selaku ketua kalifah dan unsur Muspika nya, para Kepala Desa se Kabupten Tanah Bumbu, turut hadir Ketua MUI Tanbu, Kemenag Tanbu, anggota DPRD Tanbu, para Pejabat dilingkup Pemkab Tanbu serta Wakil Ketua TP PKK Tanbu. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda