Biar Lebih Unik Dan Semarak, Perayaan Harjad Tanbu XV Akan Digelar Malam Hari - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Rabu, 21 Februari 2018

    Biar Lebih Unik Dan Semarak, Perayaan Harjad Tanbu XV Akan Digelar Malam Hari

    Tanah Bumbu -
    Dalam suasana Coffe Morning dengan para Pimpinan SKPD diaula Setdakab Tanbu, Senin (19/02/18), Bupati Tanah Bumbu Mardani H. Maming berkeinginan Perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Tanah Bumbu ke 15 digelar pada malam hari.

    "Saya ingin perayaan pada tahun ini berbeda dari yang sebelumnya, karena jika digelar pada malam hari tentunya akan lebih semarak dengan berbagai hiasan lampu warna warni dan lebih unik," sebut Bupati.

    Ditambahkannya, saya ingin seperti pembukaan MTQ yang di dukung hiasan lampu maupun tayangan video visual disuasana acara itu, karena bila pada malam hari tayangan visualnya akan lebih jelas dibandingkan siang hari.

    "Perayaan Harjad Tanbu akan dirangkai dengan pembukaan Expo Mappanretasi Tahun 2018 yang bertempat di Kota Pagatan, dengan tujuan akan lebih mendekatkan dengan masyarakat sekitar karena rangkaian kegiatan terpusat di Kota Pagatan," pungkasnya.

    Dalam kesempatan itu Mardani mengharapkan kepada pihak yang terlibat untuk sesegera mungkin  merumuskan persiapan  pelaksanaan Mappanretasi 2018 agar lebih teratur. Terutama berkaitan dengan  masalah penataan pedagang maupun berbagai titik tempat berlangsungnya prosesi Pesta Adat Mappanretasi. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda