Tanah Bumbu -
Sebanyak 325 pemancing dari 65 Club Fishing 2018 ramaikan Pantai Angsana Kecamatan Angsana untuk mengikuti Angsana Fishing Turnamen yang digelar selama 2 hari, Sabtu (10/03/18).
Dipilihnya Pantai Wisata Bahari Angsana sebagai tempat Turnamen Fishing tersebut, karena Kabupaten Tanah Bumbu memiliki banyak potensi, baik di darat maupun dilaut yang melimpahnya sumber daya alamnya.
Adapun jenis ikan yang dilombakan ada dua katagori, yakni katagori spesies terbesar dan katagori umum terbesar. Sesangkan jarak tempuh pemancing adalah sejauh 20 mil dengan waktu pelaksanaan dimulai pukul 16.00 wita hingga batas akhir minggu 12.00 wita.
Kepala Desa Angsana, Said Sultan Hasan mengatakan, kegiatan Angsana Fishing Turnament 2018 ini dilaksanakan baru pertama kalinya di Pantai Angsana.
"Kami berharap, melalui kegiatan Angsana Fishing Turnament ini, para peserta baik dari luar daerah maupun dalam daerah dapat mengenal obyek wisata yang ada di Desa Angsana," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga Tanah Bumbu, Nahrul Fajeri pada saat pembukaan Angsana Fishing Tournament mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta lomba yang telah datang jauh-jauh untuk mengikuti turnamen fishing sekaligus menikmati objek wisata Pantai Angsana.
Disamping itu, Nahrul berharap kepada seluruh peserta agar bisa mengenalkan objek Wisata Pantai Angsana dengan berbagai macam potensi yakni terumbu karang, keindahan pantai, dan yang tak kalah menariknya yaitu wisata pancing di laut pantai angsana dengan berbagai jenis spesies ikan yang ada.
Adapun lomba Angsana Fishing Tournament 2018, ini ditandai dengan pelepasan peserta oleh Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Tanah Bumbu, didampingi oleh Anggota DPRD, Camat, dan Kepala Desa Angsana. (Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.