Tanah Bumbu -
Bertempat di Cekdam Sungai Dua Kecamatan Simpang Empat, Minggu (21/10/18), Klub Mama Karjo (Mancing Mania Karang Jowo) bersama Borneo Netizen menggelar Lomba Mancing.
Sebanyak 107 peserta dari 10 Klub Pemancing serta warga lokal bersaing memperlihatkan kebolehannya untuk secepat mungkin memperoleh ikan dari ujung kailnya.
Menurut Markuwat, Ketua Umum Pelaksana acara menyebut, sebenarnya ada 20 Klub Pemancing se Tanah Bumbu yang diundang, namun hanya 10 kkub saja yang menurunkan anggota tim nya.
"Meskipun klub yang lain tidak menurunkan anggotanya, namun mereka tetap berkontribusi dan menyupport acara," jelasnya.
Ditambahkannya, tujuan acaranya jelas untuk penggalangan dana sambil menyalurkan hobby dan mempererat sikaturrahmi sesama pemancing.
"Selain untuk mempererat silaturrahmi sesama klub pemancing maupun warga yang hobby memancing, acara juga digelar untuk penggalangan dana bagi korban gempa dan tsunami di Sulteng," ungkap Markuwat.
Dikatakannya, karena kegiatan bersifat penggalangan dana, untuk para pemancing yang menjadi juara akan disediakan Piala, Piagam dan Uang Pembinaan.
"Sebagai tanda apresiasi kepada semua klub pendukung dan yang sudah mensupport kegiatan, kami juga memberikan Sertipikat Penghargaan kepada masing masing klub. Ucapan terima kasih tak terhingga juga kami ucapkan kepada PT. RAM Bersujud atas dukungan dan sponsor utama kegiatan ini," pungkasnya.
Sementara Pendiri Borneo Netizen, Mas Bro sangat mengapresiasi dengan dilibatkannya Borneo Netizen pada kegiatan Mancing Mania ini, karena selain sebagai ajang untuk rekreasi dan silaturrahmi juga bisa melakukan penggalangan dana.
"Selain mengumpulkan donasi melalui pendaftaran, tiap peserta kami wajibkan untuk mengumpulkan pakaian layak pakai untuk disalurkan kepada yang berhak menerimanya," terang Mas Bro.
Kedepan tambahnya, pakaian layak pakai yang terkumpul akan diual melalui pasar murah hingga mempermudah untuk penyalurannya, karena mungkin saat ini BPBD Tanbu kesulitan untuk melakukan pengirimannya.
Adapun Klub Pemancing yang menurunkan anggotanya, yaitu Klub BFA, F7F, Batu Payung, ANABAS, KFA, ADFC, IFCB, AIDEN FC, Karya Bersama dan Mama Karjo.
Sedangkan kkub lain yang turut serta berfartisifasi dan sudah memberikan kontribusinya, yaitu Klub 69 Project, BFC, BHAYANGKARA SC, GFA, BPNI Nusa Indah, Sapujagat FC, RKT, REMORA, SAC dan MSB. (M12)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.