Bawaslu Kotabaru Lakukan Pelepasan APK Serentak - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Rabu, 30 Januari 2019

    Bawaslu Kotabaru Lakukan Pelepasan APK Serentak

    Kotabaru -
    Bersama Instansi terkait lainnya, Bawaslu Kotabaru melakukan pelepasan Alat Peraga Kampaye serentak, dari Perkotaan hingga Pedesaan, Rabu (30/01/19).

    Disaksikan Kadis Kesbangpol Kotabaru H. Adi Sutomo, Ketua KPUD Zainal Abidin serta Angota Komisioner, Polres Kotabaru dan para Anggota Satpol PP serta Dishub Kotabaru, Ketua Bawaslu Kotabaru, M. Ervan beserta jajaran melakukan pelepasan APK tersebut.

    "Hari ini kami menertipkan Alat Peraga Kampanye secara serentak berdasarkan Surat Instruksi Bawaslu RI dan Bawaslu Provensi Kalsel," ujar M. Ervan kepada Media.

    Adapun pelaksanaan kegiatan lanjutnya, dimulai dari depan Indor lapangan basket di Jalan Veteran dan menelusuri Jalan poros Propinsi.

    "Sedangkan APK yang kami copoti, yaitu pemasangan APK yang melanggar ketentuan perundang- undangan. Seperti pemasangan APK tidak berijin dengan pemilik lahan setempat, penempatan dan pemasangan dibahu jalan, dipohon dan ditiang listrik," jelasnya.

    Ditambahkannya, kegiatan pelepasan APK juga dilakukan jajarannya yang berada di Kecamatan bersama -sama Perangkat Desa secara serentak. (Ebet Ahadiani)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda