Kembangkan Padi Organik, PT. BIB Wacanakan Desa Tibarau Panjang Sebagai Lumbung Padi Ramah Lingkungan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Rabu, 06 Maret 2019

    Kembangkan Padi Organik, PT. BIB Wacanakan Desa Tibarau Panjang Sebagai Lumbung Padi Ramah Lingkungan

    Tanah Bumbu -
    Bekerjasama dengan PT. Batel Indonesia dan masyarakat, PT. BIB akan melibatkan beberapa Kelompok Tani akan melakukan pengembangan Budidaya Padi Organik di Desa Tibarau Panjang Kusan Hulu.

    Demikian disampaikan Meidia Pratama,  Manager Eksternal Relation dan CSR Special Project usai pelaksanaan Tanam Perdana Budidaya Padi Organik Ramah Lingkungan di Desa Tibarau Panjang, Rabu (06/03/19).

    "Kita juga akan fokus untuk pengembangan Agro Wisata juga Geo Wisata Karst, karena Desa Tibarau Panjang ada Sumber Daya Alam batu batu kapur yang memang bisa untuk dijadikan Obyek Wisata," ungkap Meidia.

    Ditambahkannya, dalam rangka mendukung hal tersebut, kami memulainya dengan Program Padi Organik kemudian dilanjutkan dengan penataan kawasan dan juga penataan desa, termasuk juga sanitasi lingkungan yang ada di Desa Tibarau Panjang.

    "Program ini adalah program yang sifatnya jangka panjang, sehingga akan dilakukan secara bertahap. Untuk tahap awal ini kami mengundang beberapa pihak, terutama dari Pemda Tanah Bumbu dan Muspika Kusan Hulu untuk melakukan Penanaman Perdana Padi Organik," terangnya.

    Harapan kedepan lanjutnya, semua sawah sawah yang ada di Desa Tibarau Panjang ini akan menanam Padi Organik. Jadi, pelibatan Kelompok Tani dan petaninya, kami berharap bahwa nanti semua akan menanam Padi Organik.

    "Kami berharap, melalui upaya kami ini yang dikerja-samakan dengan masyarakat untuk meningkatkan pendapatan ekonomi real masyarakat. Selain itu, kami juga ingin membantu Pemerintah Daerah, semoga kedepannya salah satu Lumbung Padi Organik yang ada di Kalsel itu berada di Desa Tibarau Panjang," pungkasnya.

    Sementara Dede Wijayanto, perwakilan General Manager PT. BIB dalam kesempatan itu menyebut, Padi Organik ini merupakan salah satu Program CSR PT. BIB, dan diharapkan percontohan ini berhasil hingga bisa meningkatkan ekonomi masyarakat.

    "Kenapa mesti Padi Organik yang dipilih, karena diharapkan nanti kedepan adalah pertanian yang berkelanjutan dan rah lingkungan, karena dengan Padi Organik ini semua tidak menggunakan pestisida, namun semuanya memakai bahan organik," imbuhnya.

    Sedangkan Kepala Dinas Pertanian Tanah Bumbu, H. Setia Budi yang hadir dalam acara mewakili Pemkab Tanbu mengatakan, atasnama Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu, dia menyambut baik dan sangat mendukung program yang digagas oleh PT. BIB.

    "Salah satu kegiatan yang diharapkan oleh Pemerintah Daerah melalui Dinas Pertanian adalah peran serta pihak ketiga yang berperan aktif dalam pelaksanaan kegiatan dibidang pertanian," sebut Budi.

    Dikatakannya, terkhusus kegiatan Padi Organik yang ada di Desa Tibarau Panjang ini, akan memberi dampak positif bagi petani kita, terutama petani sawah. Karena apa, dari pemaparan Tim yang ditunjuk oleh PT. BIB untuk mendampingi, ini sudah bisa mencapai hampir 10 hingga 11 tons perhektarnya.

    "Kita akan uji dulu percontohan ini, kita lihat 3 bulan kedepan, kalau memang ini nanti hasilnya sangat signifikan, maka Pemerintah Daerah akan mengambil kebijakan, terkhusus bekerjasama dengan pihak Tim PT. BIB," tutupnya.

    Turut hadir pada acara Tanam Perdana Pdi Organik tersebut, Danramil Kusan Hulu beserta anggota, Camat Kusan Hulu bersama staf, Kepala Desa Tibarau Panjang dan para Petugas PPL. (M12)








    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda