Bang Dhin : Meski Seumur Jagung, Komunitas Pemuda Tanah Bumbu Patut Diacungin Jempol - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 06 Mei 2019

    Bang Dhin : Meski Seumur Jagung, Komunitas Pemuda Tanah Bumbu Patut Diacungin Jempol

    Tanah Bumbu -
    Meski baru berumur sekitar 4 bulan, namun Komunitas Pemuda Tanah Bumbu ini sudah mampu melaksanakan satu event yang cukup besar dan luar biasa, dan ini patut diacungin jempol.

    Hal ini dikatakan M. Syaripuddin, SE (Bang Dhin), Anggota DPRD Tanah Bumbu dlam sambutannya pada acara Pembukaan 'Kampoeng Ramadhan' yang dilaksanakan di Education Park Pasar Niaga Bersujud Pasar Minggu, Simpang Empat, Senin (06/05/19).

    "Meski masih banyak kekurangan, namun menurut saya, ini adalah niat dan kerja keras untuk melakukan suatu usaha terbaik di Kabupten Tanah Bumbu," ujar Bang Dhin.

    Dikatakan Bang Dhin, semoga dengan adanya Kampoeng Ramadhan ini dapat terus terjalin rasa silaturrahmi,  kebersamaan dan persatuan, karena tidak menutup kemungkinan dalam acara ini akan banyak masyarakat yang berhadir.

    "Saya juga sangat berharap, dengan adanya kegiatan Kampoeng Ramadhan ini dapat menggerakkan perekonomian, khususnya para pedagang yang berada disekitar tempat kegiatan. Kedepan, kegiatan semacam ini bukan hanya ada di Bulan Ramadhan saja, namun terus ada untuk memberikan peluang dan bisa menggerakan ekonomi masyarakat," tutupnya.

    Dalam kesempatan itu, Panitia Acara Kampoeng Ramadhan, Anfar Febri Nugraha dalam sambutannya mengatakan, tujuan digelarnya acara adalah untuk membentuk kreatifitas anak, pemuda dalam membantu kegiatan sosial, juga memberikan wadah UMKM yang ada di Tanah Bumbu.

    "Selain menyajikan Live Music, Bazaar Ramadhan, Trade Fair, Pameran UMKM, Pantonim, Madihin, Group Habsyi, Tari Tradisional, Fhotobooth, Fashion Show Busana Muslim, juga ada Buka Puasa Bersama Anak Yatim, Cek Kesehatan dan Berbagi Takjil Gratis serta Charity," terang Anfar.

    Dikatakannya, Acara yang dilaksanakan oleh Komunitas Pemuda Tanah Bumbu ini akan berakhir pada Tanggal 14 Mei 2019, dan dibuka sejak pukul 16.00 - 22.00 Wita malam.

    Sementara Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor dalam sambutannya memberikan apresiasi dan penghargaan serta ucapan terima kasih kepada Komunitas Pemuda Tanah Bumbu atas kegiatan yang dilakukannya.

    "Kegiatan ini cukup luar biasa, dan saya harap kedepannya bisa menggandeng Pemerintah setempat untuk ikut berpartisifasi dan campur tangan didalamnya," ujar Sudian Noor.

    Kedepan lanjutnya, kita akan duduk bersama untuk membahas bagaimana kegiatan selanjutnya lebih meriah lagi.

    Turut hadir apada acara, Camat Simpang Empat, Karang Bintang dan Camat Batulicin, serta Pimpinan SKPD dilingkup Pemkab Tanbu, juga Lurah Tungkaran Pangeran. (M12)










    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda