Tanah Bumbu -
Tujuan digelarnya pelatihan ini adalah untuk peningkatan keterampilan dan juga upaya Pemerintah Daerah dalam memberikan kompetensi kepada para masyarakat pencari kerja.
Demikian dikatakan Kabid Peta Kerja Disnakertranskop UM Tanbu, Saikul saat menyampaikan laporan pada pelaksanaan Kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Keterampilan bagi Pencari Kerja, Kamis (12/12/19) diaula Kantor Kelurahan Tungkaran Pangeran Kecamatan Simpang Empat.
"Berdasarkan data yang kami miliki, adanya pengangguran dikarenakan beberapa faktor, yaitu adanya lowongan kerja namun tidak ada skill atau kompetensi yang dimiliki. Selain itu, adanya PHK dari perusahaan hingga menimbulkan pengangguran baru," jelas Saikul.
Untuk itu tambahnya, untuk menanggulangi hal semacam itu, kami memberikan pelatihan keterampilan dibidang kelistrikan. Kenapa jadi kami pilih bidang ini, karena instalasi kelistrikan ini erat kaitannya dengan bidang service AC.
"Jadi bukan hanya bidang instalasi listrik saja yang kami berikan, namun ada muatan tambahan berupa service AC. Mengingat biaya service AC cukup lumayan mahal, hingga patut untuk digeluti sebagai penghasilan tambahan," ujar Saikul.
Sementara Bupati Tanah Bumbu melalui Staf Ahli Andi Aminuddin saat membuka acara kegiatan dalam sambutannya menyebut, diharapkan melalui pelatihan ini akan tercipta tenaga kerja handal yang mampu bersaing pada era globalisasi.
"Selain sebagai upaya meningkatkan kualitas SDM dan peningkatan produktivitas para pencari kerja, kegiatan ini juga bertujuan untuk mengurangi pengangguran dan kemiskinan," sebut Andi.
Meskipun pelatihan ini hanya merupakan basic, lanjutnya, namun pada dasarnya akan menjadi berguna apabila diterapkan secara sungguh sungguh.
"Kepada para peserta, saya berharap dapat mengikuti secara serius dan memanfaatkan kegiatan pelatihan ini dengan baik, sehingga nantinya dapat meningkatkan keterampilan dan mempunyai daya saing tinggi," pungkas Andi.
Dihadiri 16 peserta dari berbagai desa yang ada di Kecamatan Simpang Empat, acara kegiatan juga dihadiri Sekcam Simpang Empat, dan Lurah Tungkaran Pangeran beserta staf. (M12)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.