Tanah Bumbu -
Bertempat di Office PT. Sarabawa Kawa (SBKW) Jalan Transmigrasi Gang Bata Merah Plajau, Management PT. SBKW menggelar perayaan Bulan K3, Rabu (12/02/20).
Dengan tema "Optimalisasi Kemandirian Masyarakat Berbudaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada Era Revolusi Industri 4.0 Berbasis Teknologi Informasi", PT. SBKW yang bergerak dibidang Pertambang Batubara ini menggelar acara Bimtek tentang K3 dan Simulasi Antisipasi Kecelakaan Kerja.
Dalam kegiatan in, PT. SBKW juga melibatkan PT. Mershi Baratama Asia, selaku Kontraktor PT. Saraba Kawa.
Menurut SHE PT. SBKW yang juga Ketua Pelaksana kegiatan, Kurniawan mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kembali kesadaran kita akan pentingnya keselamatan dan kesehatan kerja.
Sementara Direktur PT. SBKW, Saipul Rahman menyebut, setiap tindakan kita dalam pekerjaan harusnya selalu mengingat dan memperhatikan K3 terlebih dahulu.
"Jadi, bukan hanya perusahaan dan karyawan yang terlibat dalam memperhatikan K3, tapi tentunya juga lapisan masyarakat harus ikut andil berpartisipasi menjalankan K3 dalam kesehariannya, agar tercipta budaya keselamatan kerja," ungkapnya. (Syam)
Apakah SBKW ada loker mekanik,driver,operator,Helper mekanik ?
BalasHapus