Sekretaris Komisi I DPRD Kotabaru Pantau Harga Bahan Pokok di Gunung Batu Besar - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Jumat, 03 April 2020

    Sekretaris Komisi I DPRD Kotabaru Pantau Harga Bahan Pokok di Gunung Batu Besar

    Kotabaru -
    Didampingi Muspika Sampanahan dan Kepala Puskesmas Gunung Batu Besar, Sekretaris Komisi I DPRD Kotabaru, Rabbiansyah, S. Sos melakukan Inspeksi Mendadak, Jum'at (03/04/20).

    Adapun Sidak yang dilakukan di Pasar Gunung Batu Besar tersebut, adalah untuk memantau harga harga bahan pokok menjelang Bulan Suci Ramadhan.

    "Selaku Anggota DPRD Dapil 3, saya punya tanggung jawab untuk mencek langsung harga harga kebutuhan masyarakat, apa lagi ini mendekati Bulan Suci Ramadhan," ungkap Rabbi.

    Dikatakannya, sudah menjadi kebiasaan tiao tahun pada saat mendekati Bulan Suci Ramadhan, harga harga bahan pokok mulai meranjak naik, terlebih saat ini wabah Virus Corona sedang melanda.

    "Alhamdulillah harga kebutuhan pokok disini masih relatif stabil, walau memang sebagian ada yang naik drastis, seperti Gula Pasir dan Bawang Merah yang kenaikannya harganya cukup tinggi," ungkapnya.

    Sepulangnya dari sini, sambungnya, hal ini akan saya sampaikan ke Pimpinan DPRD Kotabaru, dan Komisi yang membidanginya. (Alam)



    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda