Tanah Bumbu -
Menjelang pertengahan Bulan Suci Ramadhan, Anggota DPR RI Pusat Syafruddin H Maming (Bang Cuncung) sowan ke setiap Tokoh Agama dan Alim Ulama se Kabupaten Tanah Bumbu.
Setelah sebelumnya melakukan sowan ke para Alim Ulama yang ada di Kecamatan Simpang Empat, Batulicin dan Kusan Hilir, Kamis (07/05/20), Bang Cuncung kembali menyambangi para Alim Ulama yang berada di Kecamatan Satui.
Selain menyambung tali silaturrahmi dengan para Alim Ulama, Bang Cuncung dalam kesempatan itu membagikan paket sembako dan uang tunai yang nilainya puluhan juta rupiah untuk setiap Alim Ulama.
"Dalam kondisi pandemi Virus Corona ini, saya mewakili Keluarga Besar H Maming menyampaikan bantuan bagi Pondok Pesantren dan Majelis Ta'lim yang terdampak. Ada yang langsung kami bagikan paket sembako, ada pula berupa uang tunai untuk pembelian sembako," ungkap Bang Cuncung via sambungan seluler.
Sebenarnya sambung Bang Cuncung, kunjungan sowan lebih mengutamakan untuk mempererat silaturrahmi, terlebih mengingat Bulan Suci Ramadhan ini semoga keberkahan makin meningkat.
"Sowan ke para Alim Ulama akan terus dilakukan, jadi bukan hanya di Bulan Suci Ramadhan saja, tapi diluar Bulan Suci Ramadhan pun akan tetap dilakukan, karena yang namanya silaturrahmi tidak memandang waktu dan bulan tertentu," jelasnya.
Dikatakan Bang Cuncung, setiap Alim Ulama yang berada di Kabupaten Tanah Bumbu akan dia datangi untuk bersilaturrahmi dan berbagi rejeki.
"Besok mungkin akan ke Kecamatan Karang Bintang, Kusan Hulu dan Matewe," pungkasnya. (M12)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.