Peringati Maulid Nabi, Pemkab Tanbu Serukan Persatuan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 26 Oktober 2020

    Peringati Maulid Nabi, Pemkab Tanbu Serukan Persatuan

    Tanah Bumbu -
    Sebagai ASN, khususnya bagi yang beragama islam, dalam memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW kita harus bisa meneladani sifat sifat beliau dalam menjalankan tugas sebagai ASN dengan baik, dan selalu bisa menjaga persatuan sesama umat.

    Demikian dikatakan Bupati Tanah Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor, melalui Plh Sekdakab Tanbu H. Ambo Sakka, pada acara Maulid Nabi 1442 H yang dilaksanakan di Masjid Agung Nurussalam, Gunung Tinggi Batulicin, Senin (26/10/20).

    Sementara KH. Munawar Ghazali dalam tausiyahnya mengungkapkan, nanti di surga kita akan dikumpulkan bersama orang yang kita cintai.

    "Pagi ini menjadi bukti kecintaan kita kepada Nabi Muhammad SAW, semoga kelak kita akan mendapat safaat beliau dan dikumpulkan bersama sama didalam surga," ucapnya saat melihat antusias para ASN yang hadir.

    Selain para ASN dilingkup Pemkab Tanbu, acara tersebut juga dihadiri unsur Forkopimda Tanbu, MUI Tanbu, para Habaib, Tokoh Ulama, Tokoh Masyarakat, dan undangan lainnya. (Rel)






    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda