Kepala Kemenag Tanbu : Menerima Vaksin Adalah Ikhtiar dan Bukti Ketaatan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 01 Februari 2021

    Kepala Kemenag Tanbu : Menerima Vaksin Adalah Ikhtiar dan Bukti Ketaatan

    Tanah Bumbu -
    Usai menerima vaksin Covid 19 pada Kamis (29/01/21), Kepala Kementrian Agama Tanah Bumbu Ahmad Kamal mengungkapkan dirinya merasa lebih baik dan sehat, hingga menurutnya bagi yang belum menerima vaksin agar tidak takut atau merasa was was.

    "Setidaknya, dengan menerima vaksin ini adalah upaya kita dalam mencegah terpapar virus Covid 19. Selain itu, juga sebagai wujud ketaatan kita terhadap pemerintah, jadi tidak perlu takut atau was was," ungkapnya, Senin (01/02/21) saat bincang santai makan siang bersama media.

    Namun lanjutnya, jangan juga mentang mentang sudah mendapatkan suntikan vaksin, kita lengah dan menganggap diri sudah kebal terhadap penyakit.

    Kita sambungnya, harus tetap menjaga aturan yang ditetapkan pemerintah dalam menjalankan protokol kesehatan.

    "Menjaga kondisi kesehatan dan imun tubuh itu penting, karena meski pun berdoa tanpa dibarengi dengan ikhtiar, maka hasinya juga tak maksimal," pungkasnya. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda