Warga Terdampak Banjir Satui Dapat Pengobatan Gratis dan Asupan Makanan Tambahan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Jumat, 21 Mei 2021

    Warga Terdampak Banjir Satui Dapat Pengobatan Gratis dan Asupan Makanan Tambahan

    Tanah Bumbu -
    Didampingi Camat dan Plt Kepala Puskesmas Satui, Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu berikan pengobatan gratis dan asumsi makanan tambahan kepada warga Satui yang kembali tertimpa musibah banjir susulan, Jum'at (21/05/21).

    Akibat curah hujan yang tinggi, kawasan didaerah Kecamatan Satui kembali mengalami banjir setelah sebelumnya sempat surut, hingga memaksa warga kembali mengungsi.

    Kepala Dinas Kesehatan Tanbu H. Setia Budi SK.MM didampingi Plt Kepala Puskesmas Satui Riduan A.M.kg kepada media mengatakan, kehadiran jajaran Dinas Kesehatan adalah untuk memberikan pengobatan gratis serta memberikan asumsi makanan tambahan kepada anak anak balita dan lansia.

    "Bantuan ini berasal dari Pemkab Tanbu, yang langsung kami berikan kepada masyakat terdampak banjir bersama jajaran Camat Satui," ungkapnya.

    Sementara Plt. Camat Satui Abdul Rahim S.ST mengungkapkan, selaku Pimpinan Daerah Satui dirinya sangat mendukung dan apreasiasi kepada Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, serta pihak Puskesmas Satui yang ikut berpatisipasi kepada masyarakat untuk memberikan pelayanan kesehatan.

    "Pelayanan pengobatan gratis dan pemberian asumsi tambahan diberikan kepada warga terdampak, utamanya kepada para anak anak dan lansia," terang Abdul Rahim.

    Sedangkan Plt. Kepala Puskesmas Satui Riduan A.M.Kg menyampaikan, dari Puskesmas Satui memastikan untuk memberikan pengobatan gratis sesuai dengan keluhan untuk warga yang terdampak banjir, terutama bagi anak anak lansia dan ibu hamil. Selain itu kami dari tim medis kesehatan juga tetap siaga stand by di posko bencana untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. (Edy. S)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda