Serentak, Hari Ini Pemkab Tanbu Laksanakan Vaksinasi Covid 19 - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Kamis, 02 September 2021

    Serentak, Hari Ini Pemkab Tanbu Laksanakan Vaksinasi Covid 19

    Tanah Bumbu -
    Untuk mengurangi kerumunan dari dari antusiasnya warga yang ingin divaksin Covid 19, Pemkab Tanbu melalui Dinas Kesehatan menggelar vaksinasi di beberapa SKPD dan Kantor Instansi lainnya.

    Menurut Kepala Dinas Kesehatan Tanbu melalui Kabid Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit, Muhammad Saleh menyebut, hari ini vaksinasi dilaksanakan di Dinas Pertanian, Perkimtan, Disdagri, Dinsos, dan Dinas Perpustakaan, serta Kantor Polsek dan Koramil, juga di Posyandu Pinus KM I Kodeco.

    "Pelaksanaan vaksinasi sengaja digelar dibeberapa tempat, hal ini adalah untuk mengurangi kerumunan warga," jelasnya.

    Dari Dinas Kesehatan sambungnya, ada membentuk 29 Tim yang bertugas untuk memberikan vaksinasi, karena target perharinya sebanyak 2900 vaksin tersalurkan.

    Untuk capaian per tanggal 01 September 2021, lanjutnya lagi, telah tercapai sebesar 23 persen dosis, belum ditambah dengan hasil hari ini.

    Terkait dengan masih rendahnya capaian penyaluran dosis, Muhammad Saleh menyebut, hal ini terkendala dengan adanya droping dosis dari Pemerintah Pusat ke Pemerintah Propinsi, hingga ke Kabupaten.

    "Jika droping dosisnya cepat sampai, kami disini telah siap untuk menyalurkannya," pungkasnya. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda