Zairullah Azhar : Jadikan Momentum HKP Makin Memperkokoh Nilai Pancasila - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Jumat, 01 Oktober 2021

    Zairullah Azhar : Jadikan Momentum HKP Makin Memperkokoh Nilai Pancasila

    Tanah Bumbu -
    Melalui sambungan virtual, Bupati dan Wakil Bupati Tanah Bumbu Zairullah Azhar dan HM. Rusli mengikuti Peringatan Hari Kesaktian Pancasila (HKP) yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, Jum'at (01/10/21).

    Dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo selaku Inspektur Upacara, turut hadir Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Ketua DPR RI  Puan Maharani, serta Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

    Acara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tersebut, juga diikuti oleh seluruh Kepala Daerah dan jajarannya di kantor masing masing.

    Baca juga :
    http://www.bidikkalsel.co/2021/10/h-upi-hipmi-sangat-membantu-turunkan.html

    Usai prosesi, Bupati berharap kepada generasi muda agar memaknai Pancasila secara dalam, dimana esensi peringatan ini adalah bagaimana mempertahankan negara dengan komitmen dasar Pancasila.

    Harapannya lagi, agar seluruh generasi bangsa ini terus bertekad mengokohkan nilai Pancasila kedalam setiap prilaku di kehidupan bermasyarakat.

    “Kalau itu kita terapkan, insya Allah bangsa ini akan semakin sukses dan maju terutama persatuan akan semakin kokoh,” tutupnya. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda