Sambut HUT PGRI ke 75, Tenaga Pengajar Diajak Uji Kesabaran di Karjo Kolam Juara - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Minggu, 07 November 2021

    Sambut HUT PGRI ke 75, Tenaga Pengajar Diajak Uji Kesabaran di Karjo Kolam Juara

    Tanah Bumbu -
    Dalam rangka sambut Dirgahayu PGRI ke 75 dan Perayaan HGN, Mama Karjo (Mancing Mania Karang Jowo) gelar Lomba Mancing Ikan Lele, Minggu (07/11/21).

    Selain diikuti oleh para Tenaga Pengajar, lomba juga diikuti oleh para undangan/komunitas pemancing dan masyarakat umum.

    Lomba yang diselenggarakan di Karjo Kolam Juara, Jalan Karang Jawa Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat, rencananya akan dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Tanah Bumbu.

    "Untuk para tenaga pengajar pendaftaran gratis, tapi kalau untuk masyarakat umum biaya pendaftaran sebesar Rp. 100 ribu," ungkap Panitia Lomba, Amkani.

    Dengan memperebutkan, Doorprize, Trofhy dan Uang Tunai, gelaran lomba dibagi menjadi 3 sesi. Sesi pertama oleh para Guru Wanita, sesi kedua oleh para Guru Pria, dan sesi ketiga untuk masyarakat umum.

    "Untuk besaran nilai uang tunai, kami masih rundingkan, karena tergantung jumlah peserta yang hadir. Untuk kategorti babon, beratnya 1 kilogram hingga 5 kilogram," jelas Amkani sambil menyebut Panitia Lomba terdiri dari para tenaga pengajar. Sedangkan Mama Karjo hanyalah sebagai penyedia fasilitas kolam pemancingan.

    Rencana tambahnya, gelaran lomba akan dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Tanah Bumbu, namun pada sore harinya, karena saat itu lomba akan diikuti oleh para komunis pemancing.

    "Target untuk pemancing guru wanita sebanyak 30 orang, pemancing guru pria 35 orang, sedangkan umum lebih banyak karena diikuti oleh beberapa komunitas pemancing. Ini adalah gelaran lomba tahap pertama, tahap kedua nanti adalah lomba bulutangkis, dan yang ketiga adalah lomba futsal," pungkas Amkani. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda