Meski Sependang Bertugas, Ini Kesan Mendalam Kemenag Tanbu - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 08 November 2021

    Meski Sependang Bertugas, Ini Kesan Mendalam Kemenag Tanbu

    Tanah Bumbu -
    Mengawali tugas sebagai Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tanah Bumbu pada Februari 2020, H. Ahmad Kamal mengaku sangat terkesan meski menjabat hanya beberapa bulan saja.

    Hal ini diungkapkannya saat usai acara serah jabatan, dan dirinya harus meninggalkan lingkungan Kemenag Tanbu untuk bertugas di Kabupaten Kotabaru, Senin (08/11/21).

    "Sejak tahun 2020 menduduki jabatan sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama Tanah Bumbu, ini merupakan anugerah yang luar biasa. Dari Kantor Wilayah, saya di promosikan menjadi Kepala Kantor di  Kabupaten Tanah Bumbu," ungkap Kamal.

    Tentu sambungnya, saat memulai tugas, berbagai hal yang harus ditata dan dikelola agar menjadi sebuah manajemen yang lebih baik dalam pelayanan bidang keagamaan di Kabupaten Tanah Bumbu.

    Di tahun pertama menjabat, Kamal mengatakan dirinya melakukan penguatkan sisi internal dengan kebersamaan. Kemudian juga menguatkan komunikasi koordinasi lintas sektoral, sinergitas dengan Pemerintah Daerah, Forkopimda dan antar SKPD.

    "Meski di awal-awal kedatangan, kami sudah menghadapi masa-masa pademi di tahun 2020 dan berlanjut pada tahun 2021. Namun kami akui, dengan kebersamaan dan bekerjasama semua pihak, hingga keberhasilan dapat diraih," sebutnya.

    Dikatakannya, bekerjasama dengan seluruh Stakeholder di Pemerintahan Kabupaten Tanah Bumbu, alhamdulillah dapat melewati masa pandemi. Dan tentunya juga melalui silaturrahim penguatan sinergitas dengan para Kyai, para Habaib para Ulama dengan jajaran MUI Tanah Bumbu, Lembaga Ormas Keagamaan, LPTQ, BKPRMI, FKUB, Badan Pengelola Masjid dan seluruh lembaga keagamaan, kami lakukan bersama-sama memberikan pelayanan yang prima terhadap masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu.

    Menurut Kamal, pengalaman yang sangat berharga tentunya, dengan waktu yang tidak terlaku lama Alhamdulillah Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tanah Bumbu berhasil meraih beberapa hal yang dianggap mencapai keberhasilan, diantaranya penguatan informasi publik melalui digital, melalui medsos, penyerapan anggaran dan kinerja yang diraih dalam masa-masa kepemimpinan di Tanah Bumbu.

    "Ini menjadi kesan yang sangat indah, dan akan terus kami lakukan, laksanakan dalam pengabdian di Kabupaten Kotabaru akan datang," ucapnya.

    Salam kesempatan itu, Kamal juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh warga masyarakat, Pemerintah Daerah, wabil khusus kepada seluruh ASN, Karyawan serta para pejabat dilingkup Kemenag Tanbu atas kerjasama dan kebersamaannya.

    Dan memohon maaf untuk segala khilaf dan salah atas hal yang kurang berkenan, baik ucapan, tindakan, dan tingkah laku. Dengan harapan semoga semua yang kita lakukan ini dari amal kebaikannya, kebajikannya dapat bermanfaat untuk kita, untuk warga masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu.

    Kamal juga berpesan kepada seluruh ASN dan karyawan di lingkungan Kemenag Tanbu, untuk bekerjasama dan dalam kebersamaan, dengan kebersamaan dan bekerjasama lah maka keberhasilan dapat diraih. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda