Rayakan Kemenangan Ramadhan, Ambo Sakka Gelar Halal Bilhalal - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Selasa, 03 Mei 2022

    Rayakan Kemenangan Ramadhan, Ambo Sakka Gelar Halal Bilhalal

    Tanah Bumbu -
    Bertempat dikediamannya di Batulicin, Sekdakab Tanbu Ambo Sakka menggelar Open House atau Halal Bilhalal, Senin (02/05/22)

    Acara Silaturrahmi ini digelar dalam rangka merayakan kemenangan Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.

    Terbuka untuk masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu, acara silaturrahmi juga dihadiri oleh sejumlah pejabat ini ramai didatangi masyarakat.

    Meski masih dalam suasana Pandemi Covid 19, kegiatan halal bilhalal bisa dilaksanakan sesuai Surat Edaran Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia (RI) Nomor 003/2219/SJ terkait Pelaksanaan Halal bilhalal pada Perayaan Idul Fitri Tahun 1443 Hijriah / Tahun 2022 Masehi.

    Dalam surat edaran tersebut mengatur tentang pembatasan jumlah tamu, penyediaan makanan, serta protokol kesehatan yang disesuaikan dengan level PPKM di masing-masing daerah.

    "Alhamdulillah, dengan adanya surat edaran Mendagri tersebut, acara silaturrahmi berbagi kebahagiaan merayakan kemenangan Hari Raya Idul Fitri ini bisa dilakukan. Yang mana selain merayakan kemenangan, acara ini juga untuk mempererat silaturrahmi dan salung maaf bermaafan," ungkap Ambo Sakka sambil tersenyum gembira.

    Sebelumnya, Ambo Sakka juga telah menghadiri acara Open House Bupati Tanah Bumbu di Istana Anak Yatim di Desa Bersujud Kecamatan Simpang Empat.

    Sama halnya seperti dikediamannya, Istana Anak Yatim dipenuhi para warga dan para Pejabat tinggi yang bertugas di Kabupaten Tanah Bumbu. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda