Bang Dhin : Dituntut Tampil Terdepan, BAGUNA PDIP Harus Tingkatkan Kualitas Aksi Pertolongan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Minggu, 15 Januari 2023

    Bang Dhin : Dituntut Tampil Terdepan, BAGUNA PDIP Harus Tingkatkan Kualitas Aksi Pertolongan

    Banjarmasin -
    Wakil Ketua DPRD Kalsel M. Syaripuddin SE MAp dalam sambutannya pada acara Kemah Siaga Bencana yang digelar di Kiram Park Banjarbaru menyebut, kegiatan Kemah Siaga Bencana yang dilaksanakan ini menjadi upaya penting guna meningkatkan kewaspadaan bencana di daerah.

    Apalagi tambahnya, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan Pandangan Iklim dalam Climate Outlook 2023, bahwa sepanjang tahun 2023 akan terjadi sejumlah gangguan iklim seperti curah hujan yang akan mengakibatkan bencana hidrometereologi basah, di antaranya seperti banjir, banjir bandang, maupun tanah longsor, dan sedangkan hidrometereologi kering seperti kekeringan dan kebakaran hutan.

    "Kesiapsiagaan dalam mengidentifikasi wilayah-wilayah yang berpotensi sangat dibutuhkan oleh seluruh pihak, termasuk oleh Badan Penanggulangan Bencana PDI Perjuangan, sehingga dampak korban jiwa dapat dihindari," ucap pria yang akrab disapa Bang Dhin ini, Minggu (15/01/23).

    Dikatakannya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah sebagai perpanjangan tangan Partai dalam misi kemanusiaan harus siap siaga kapan saja dibutuhkan. Maka dengan demikian BAGUNA harus terus mengasah diri, mengupgrade pengetahuan, dan melatih keterampilan agar sejalan dengan peningkatan kualitas aksi-aksi pertolongan bagi masyarakat ketika terjadinya bencana.

    Karena, tantangan pengurangan risiko bencana ke depan akan semakin kompleks, sehingga diperlukan langkah-langkah antisipatif yang semakin terintegrasi bersama seluruh pihak.

    Dan melalui Kemah Siaga Bencana ini, BAGUNA diharapkan bisa menghasilkan gerakan strategis maupun rekomendasi yang bermanfaat untuk pengurangan risiko bencana kedepan. 


    "Ibu Ketua Umum PDI Perjuangan selalu berpesan agar Badan Penanggulangan Bencana PDI Perjuangan harus terus menghadirkan wajah kemanusiaan dan kerakyatan Partai dalam membantu masyarakat. BAGUNA dituntut tampil terdepan untuk menyelamatkan rakyat tanpa membeda-bedakan kelompok atau pilihan politik," jelas Bang Dhin yang juga adalah Sekretaris DPD PDIP Kalsel.

    "Dengan moto Cepat Tanggap, Gerak Cepat, dan Tepat Sasaran BAGUNA harus tanggap darurat dan bereaksi cepat serta mengedepankan sinergitas aksi penanggulangan dalam mengakomodir kebutuhan masyarakat," tambahnya.

    Dikesempatan itu Bang Dhin juga mengingatkan, bahwa tugas-tugas ke depan bukan saja hanya terpaku saat tanggap darurat, tetapi BAGUNA selalu terpanggil dan tumbuh seiring ketangguhan dalam menggerakkan program-program kerakyatan melalui berbagai aksi kemanusiaan. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda