Sebagai bahan usulan yang akan dibawa pada Musrenbang Tahun 2023 untuk kegiatan pembangunan pada Tahun 2024 mendatang, masing masing Anggota DPRD Tanah Bumbu menyampaikan hasil Reses nya.
Pada Rapat Paripurna yang dipimpin Wakil Ketua II DPRD Tanah Bumbu H. Agoes Rakhmady, masing masing perwakilan Daerah Pemilihan (Dapil) membacakan nama nama Anggota DPRD dan daerah tempat pelaksanaan Reses nya yang dilaksanakan pada Tanggal 19 hingga 21 Januari 2023.
Untuk Daerah Pemilihan (Dapil) I Kecamatan Simpang Empat dan Batulicin, diwakili dan disampaikan oleh H. Darwati yang menerangkan bahwa, Sayid Ismail Khollil Alydrus telah melaksanakan Reses di Desa Baroqah, Dari Gadung dan Desa Maju Bersama. H. Agoes Rakhmady di Desa Gunung Antasari, Andi Hasdar di Desa Gunung Besar, Dading Kalbuadi di Desa Gunung Tinggi dan Kersik Putih. H. Abdul Kadir di Desa Sarigadung dan Kersik Putih. Andrean Atma Maulani di Kelurahan Tungkaran Pangeran. Hj. Darwati di Desa Kupang Berkah Jaya. Abdul Rahim di Desa Sejahtera. Rejekinta Ompusunggu di Desa Gunung Besar, Barokah dan Sarigadung.
Untuk Dapil II Kecamatan Kusan Hilir dan Sei Loban disampaikan oleh I Wayan Sudarma yang mengatakan, H. Hasanuddin di Desa Dei Dua Laut dan Batuhelang. I Wayan Sudarma di Desa Sei Dua Laut, Sei Loban dan Sari Utama. H. Bobi Rahman di Desa Kota Pagatan, Sebamban Lama dan Sei Loban. Andi Erwin Prasetya di Desa Rantau Panjang Hilir, Pakatellu dan Mudalang. H. Suwignyo di Desa Batu Meranyi, Tri Martani s dan Sari Utama. Pawahisa Mahabattan di Desa Sumber Sari, Rantau Panjang Hilir dan Sei Lembu. Samsisar di Desa Pagaruyung, Betung dan Mekar Jaya. Harmanudin di Desa Gusungge, Mudalang dan Kampung Baru.
Sedangkan untuk Dapil III Kecamatan Angsana dan Satui yang dibacakan oleh Hj. Ernawati menyebut, Andi Susilo melaksanakan Reses di Desa Bayansari, Karang Indah dan Sumber Baru. Tarmiji di Desa Sejahtera Mulia, Sei Cuka dan Berkat Mufakat. H. Said Umar Alydrus di Desa Angsana, Sumber Baru dan Purwodadi. Hj. Hamsiayah di Desa Berkat Mufakat dan Satui Timur. Hj. Ernawati di Desa Sei Danau. Asri Noviandani di Desa Wonorejo, Tegalsari dan Sumber Baru. Wahyudi Aris Winarka di Desa Angsana, Sumber Baru dan Al Kautsar serta Pitoyo S di Desa Mekar Jaya.
Sementara untuk Dapil IV Kecamatan Karang Bintang, Mantewe, Kusan Hulu dan Kuranji yang disampaikan oleh Hj. Suci Yayu Inderayani mengatakan, H. Basaludin Salem Reses di Desa Teluk Kepayang dan Mekar Mulia. Parman SP di Desa Rejosari, Suka Damai dan Sepakat. Tri Joko Iswanto di Desa Wonorejo, Teluk Kepayang dan Mekar Mulia. Bahsanudin di Desa Karang Mulia, Teluk Kepayang dan Darasan Binjai. Sayono di Desa Rejowinangun, Karang Rejo dan Selaselilau. Jumron di Desa Maju Sejahtera, Pandan Sari dan Buluh Rejo.Pathurrakhman di Desa Maju Sejahtera, Pandan Sari dan Buluh Rejo. Suci Yayu Inderayni di Desa Mangkalapi, Karang Sari dan Wonorejo. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.