Secara serentak Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Pasar Murah Ramadhan di beberapa Kecamatan, Selasa (04/04/23).
Menurut Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Perdagangan dan Perindustrian (Diskumdagri) Tanah Bumbu, H. Denny Haryanto pasar murah terselenggara dengan didukung oleh beberapa perusahaan swasta seperti PT BKW, PT 69 Batulicin, dan PT. TIA.
Pasar murah ini dalam rangka pengendalian inflasi daerah di Kabupaten Tanah Bumbu, serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok selama ramadhan.
Pada pasar murah tersebut, Bulog Sarigadung mendistribusikan beras sebanyak 1.000 kg yang dikemas dalam sak per 5 Kg, sedangkan dari peserta stand lainnya menjual barang pokok sesuai tugas pokok dan fungsi mereka. Untuk Diskumdagri yang didukung oleh perusahaan PT BKW, PT 69 Batulicin, dan PT. TIA menjual barang pokok dalam bentuk paketan dengan subsidi Rp.25.000/paket.
“Kami berharap perusahaan lainnya dapat berpartisipasi pada kegiatan Pasar Murah sehingga dapat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan pokoknya di bulan ramadan ini sebagai wujud kiprah perusahaan terhadap tempat mereka berusaha” kata H. Denny.
Pada gelaran Pasar Murah Ramadhan tersebut, tampak terlihat antusias warga sangat tinggi untuk membeli barang barang kebutuhan pokok yang di jual peserta di masing masing stand. (Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.