Atas nama Pemerintah Daerah, ijinkan kami menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan yang mendalam kepada seluruh anggota DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, terkhusus kepada seluruh unsur-unsur pimpinan fraksi, atas apresiasinya terhadap Penandatangan Nota Kesepakatan KUA PPAS Tahun Anggaran 2024.
Kami sangat optimis atas apa yang telah di tuangkan dalam proyeksi dokumen ini, yang mana hal tersebut telah sesuai, dengan kebutuhan dan tuntutan masyarakat, sehingga antara eksekutif dan legislatif telah ada kesamaan pandangan dalam menyusun Kebijakan Umum APBD dan PPAS Tahun Anggaran 2024.
Hal ini dikatakan Bupati Tanah Bumbu HM. Zairullah Azhar, dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD Tanbu dalam rangka Penandatanganan Nota Kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2024, Kamis (07/09/23).
Melalui Penandatangan Nota kesepakatan ini sambungnya, tentu merupakan langkah kontruktif terhadap terciptanya bangunan kerjasama yang harmonis, dalam rangka memberikan pelayan optimal kepada masyarakat, untuk menuju Tanah Bumbu sebagai Serambi Madinah.
"Dapat kami sampaikan secara ringkas rancangan APBD Tahun Anggaran 2024. Pendapatan Daerah pada APBD Kabupaten Tanah Bumbu Tahun Anggaran 2024, sebesar 2 Triliyun 625 Milyar 283 Juta 540 Ribu 226,49 rupiah. Sedangkan Belanja Daerah, pada APBD Tahun Anggaran 2024, sebesar 2 Triliyun 836 Milyar 461 Juta 199 Ribu 273 rupiah. Dengan Surplus atau Defisit APBD Tahun Anggaran 2023, sebesar 211 Milyar 177 Juta 659 Ribu 46,51 rupiah," ungkap Bupati.
Untuk Penerimaan Pembiayaan Daerah lanjutnya lagi, yang berasal dari Sisa Lebih Perhitungan Anggaran Tahun sebelumya, sebesar 216 Milyar 177 Juta 659 Ribu 46,46 rupiah. Dengan Pengeluaran Pembiayaan Daerah, berupa penyertaan modal Daerah, sebesar 5 Milyar Rrupiah. Sementara itu, untuk Pembiayaan Netto ditetapkan sebesar 211 Milyar 177 Juta 659 Ribu 46,46 rupiah.
"Akhirnya, sekali lagi kami atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya atas masukan dan saran dari unsur-unsur fraksi DPRD Kabupaten Tanah Bumbu. Yang mana melalui kesepakatan ini tentu menjadi salah satu elemen penting bagi daerah, dalam rangka menggerakkan roda pemerintahan, yang outputnya sudah barang tentu kita proyeksikan bersama, bagi peningkatan kualitas dan kuantitas kesejahteraan masyarakat di Bumi Bersujud," tutupnya pada rapat yang dipimpin Ketua DPRD Tanbu Andrean Atma Maulani, SH.
Hadir dalam rapat, unsur Forkopimda Tanbu, Instansi Vertikal, Pimpinan SKPD, pihak Perbankan dan Perusahaan Tanbu. (Rel)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.