Tingkatkan Interaksi Dengan Insan Media, Indocement Tarjun Gelar Media Gathering - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 04 September 2023

    Tingkatkan Interaksi Dengan Insan Media, Indocement Tarjun Gelar Media Gathering

    Kotabaru -
    Manajemen PT. Indocement Tunggal Prakarsa (ITP) Tarjun kembali menggelar Media Gathering bersama awak media, Minggu (03/09/23). 

    Kegiatan ini dilakukan pihak perusahaan dengan tujuan mempererat hubungan antara rekan-rekan wartawan dari berbagai media yang ada di wilayah Kabupaten Kotabaru.

    Acara Media Gathering tersebut dihadiri oleh pejabat Plant Manager Tarjun, Teguh Iman Basuki, SHECSR Dept. Head ITP Tarjun M. Syaifuddin, dan para Wartawan serta seluruh jajaran CSR Indocement Tarjun.

    Manajemen PT. ITP Tarjun dalam sambutannya melalui Plant Manager Tarjun, Teguh Iman Basuki menjelaskan, terlaksananya media gathering ini merupakan hasil inisiasi CSR Indocement Tarjun.

    Dikatakannya, kegiatan ini dilakukan pihak perusahaan dengan tujuan mempererat hubungan antara rekan-rekan wartawan dari berbagai media yang ada di wilayah Kabupaten Kotabaru.

    "Kegiatan seperti ini perlu ditingkatkan untuk kemajuan bersama, karena dengan keberadaan perusahaan Indocement Tarjun diharapkan kontribusi kepada masyarakat sekitar termasuk di luar perusahaan area Indocement Tarjun dapat tersampaikan,” ucapnya. 

    Karena sambungnya, seperti kita ketahui, media masa mempunyai  peranan penting bagi perusahaan, khususnya bagi PT. ITP Tarjun yang selama ini akan terus menjalin kerjasama yang baik dengan para rekan-rekan media dalam menyampaikan informasi seputar perusahaan kepada masyarakat.

    "Dengan keberadaan perusahaan Indocement Tarjun, diharapkan terus dapat berkontribusi kepada masyarakat sekitar termasuk di luar perusahaan area Indocement tarjun,” tambahnya

    Di acara Media Gathering ini juga dilakukan kegiatan berbagai permainan dan lomba yang disediakan perusahaan untuk  para awak media, serta hiburan lainnya. (MPS) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda