Kesbangpol Tanbu Sosialisasikan Wawasan Kebangsaan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Minggu, 19 November 2023

    Kesbangpol Tanbu Sosialisasikan Wawasan Kebangsaan

    Tanah Bumbu -
    Dibuka langsung Bupati Tanbu Zairullah Azhar, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Tanbu menggelar sosialisasi Wawasan Kebangsaan, Kamis (16/11/23).

    Dalam sambutannya, Bupati Zairullah Azhar mengatakan, wawasan kebangsaan dan peran serta masyarakat dalam pelaksana Pemilu sangat penting di lakukan untuk mengetahui bagaimana cara berpolitik dengan baik dan bijak.

    Pemilih pemula maupun masyarakat juga berperan sebagai pengawasan partisipatif lapis kedua selain pengawas TPS.

    Harapannya mereka dapat menjadi penyelamat suara rakyat Indonesia, sehingga calon pemimpin yang terpilih itu benar-benar datang dari kehendak suara rakyat.

    "Peran masyarakat dalam Pemilu atau Pilkada di harapkan dapat mencegah pelanggaran maupun adanya korupsi politik pada Pemilu. Serta mampu menciptakan Pemilu aman dan sejahtera, sehingga Pemilu serentak tahun 2024 di Tanbu terlaksana secara tertib dan bersih guna mewujudkan Tanah Bumbu Bersujud sebagai Serambi Madinah,” ujar Bupati.

    Sementara Kepala Bakesbangpol Tanbu, Nahrul Fajeri mengatakan, tujuan tujuan sosialisasi untuk membangun kesadaran akan perbedaan dan keanekaragaman di dalam masyarakat, serta pentingnya memelihara persatuan dan kesatuan bangsa.

    Adapun peserta sosialiasi, yakni Pejabat Pemkab Tanbu, Kepala Desa, Lurah, Ketua RT, Pelajar, Ormas, LSM, dan lainnya. Sedangkan yang menjadi Narasumber adalah Bupati dan Kepala Kementerian Agama. (Rel) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda