Wakil Ketua DPRD Kalsel Muhammad Syaripuddin (Bang Dhin) menggelar Reses di Desa Sungai Bali Kecamatan Pulau Sebuku Kotabaru, Selasa (23/01/24).
Dalam rangka menyerap aspirasi warga ini, Bang Dhin didampingi Anggota DPRD Kotabaru, Suwanti yang juga secara bersamaan melaksanakan Reses.
Berbagai usulan dan aspirasi disampaikan warga, baik terkait pembangunan fisik sarana dan prasarana, maupun bidang kesehatan dan pendidikan.
Usai menyerap aspirasi warga, Bang Dhin kemudian melakukan kampanye terbatas dengan memberikan contoh pencoblosan surat suara pada Pilpres mendatang.
Namun sebelumnya, Bang Dhin menyampaikan Satu Program Unggulan Pasangan Capres Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD, yakni Program Kartu KTP Sakti.
Yang mana kartu KTP ini terintegrasi ke berbagai jenis bantuan, baik terkait bantuan pendidikan, kesehatan, bansos, pertanian, perikanan, UMKM dan 21 kemudahan lain bagi masyarakat.
"Cukup hanya dengan satu kartu, yaitu KTP Sakti, masyarakat bisa mengakses semua layanan di Pemerintahan dengan mudah dan cepat," jelas Bang Dhin. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.