Pastikan Berjalan Lancar, Tim Desk Tanbu Pantau Tahapan Pemilu Serentak 2024 - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Selasa, 13 Februari 2024

    Pastikan Berjalan Lancar, Tim Desk Tanbu Pantau Tahapan Pemilu Serentak 2024

    Tanah Bumbu -
    Untuk memastikan tahapan Pemilu serentak Tahun 2024 berjalan lancar dan aman, Tim Desk Pemilu Kabupaten Tanah Bumbu melakukan pemantauan. 

    Ketua Desk Pemilu Tanbu Ambo Sakka melalui Sekretaris, Ismail, S.Sos mengatakan, pemantauan yang di lakukan guna memastikan Pemilu di Bumi Bersujud berjalan lancar, kondusif, dan adil.

    Seperti yang di lakukan pada Minggu (11/02/24), sebut Ismail, Tim Desk hadir pada pelepasan logistik Pemilu oleh KPU Tanbu.

    “Pelepasan logistik Pemilu untuk 4 Kecamatan yaitu, Kecamatan Teluk Kepayang, Kuranji, Kusan Hulu, dan Satui,” ungkap Kabag Pemerintahan Setda Tanbu ini. 

    Ia menambahkan, pemantauan tahapan pemilu oleh Tim Desk ini di lakukan mulai 11-15 Februari 2024.

    Terkait tugas Tim Desk Pemilu, Ia mengatakan tugasnya yakni melakukan pemantauan tahapan Pemilu. Menginventarisasi dan mengantisipasi permasalahan-permasalahan yang berhubungan dengan penyelenggaraan Pemilu.

    Selanjutnya, menyusun laporan hasil kegiatan pemantauan penyelenggaraan pemilu Presiden, Wakil Presiden, DPD, DPR, DPRD, Gubernur dan Wakil Gubernur, serta Bupati dan Wakil Bupati.

    “Hasil pemantauan tersebut akan di laporkan kepada Bupati melalui Sekda,” pungkasnya. (Rel) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda