Gelar Reses di Tanbu, Bang Dhin Minta Pemda Setempat Lebih Perhatian - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Selasa, 14 Mei 2024

    Gelar Reses di Tanbu, Bang Dhin Minta Pemda Setempat Lebih Perhatian

    Tanah Bumbu / Bidik Kalsel -
    Melaksanakan Reses selama2 hari di Kabupaten Tanah Bumbu, Wakil Ketua DPRD Tanah Bumbu M. Syaripuddin (Bang Dhin) banyak menerima aspirasi dan berbagai keluhan.

    Mengawali Reses di Kelurahan Batulicin Kecamatan Batulicin, Senin (13/05/24), kemudian dilanjut di Desa Rantau Panjang Hilir, Desa Sepunggur, Desa Api - Api, Desa Kampung Baru dan berakhir di Desa Penyolongan Kecamatan Kusan Hilir, Selasa (14/05/24). 

    Dari pertemuan yang dihadiri puluhan warga tersebut, Bang Dhin menerima aspirasi terkait kebutuhan warga nelayan, kebutuhan air bersih, Sanitasi, Poskesdes, Pembangunan TPA dan Drainase dan Lapangan Pekerjaan.

    Selain itu, adapula aspirasi terkait susahnya pelayanan kesehatan melalui jalur BPJS yang harus mendapatkan rujukan dari Faskes (Puskesmas) setempat agar bisa mendapatkan pelayanan kesehatan di Rumah Sakit.

    Menanggapi hal ini, Bang Dhin menyayangkan keluhan masyarakat ini seharusnya sudah bisa diakoomodir oleh Pemerintah setempat, karena hal ini menyangkut hajad hidup orang banyak.

    Dirinya berharap agar Pemerintah setempat dapat memberikan perhatian lebih kepada masyarakat pelosok, baik terkait Air Bersih, Pelayanan Kesehatan, Lapangan Pekerjaan dan lainnya.

    Untuk itu, dirinya akan berkoordinasi dan mengkomunikasikannya kepada Dinas terkait, apa saja aspirasi yang telah disampaikan masyarakat untuk ditindaklanjuti. (Red) 




    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda