Komisi I DPRD Tanah Bumbu menggelar Rapat Kerja bersama dengan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kabag Kesra Tanah Bumbu, Kemenag Tanah Bumbu, Camat se Kabupaten Tanah Bumbu, serta Ketua dan Sekretaris LPTQ Kecamatan se Kab. Tanah Bumbu, tentang Evaluasi Pelaksanaan MTQN Tingkat Kecamatan, Rabu (19/06/24).
Pada rapat yang dipimpin oleh Syamsisar tersebut, beberapa Camat menyampaikan beberapa kendala terkait persiapan dan pelaksanaan MTQ Tingkat Kecamatan.
Utamanya adalah terkait biaya anggaran pelaksanaan, nilai hadiah para juara serta honor para panitia.
Menanggapi hal ini, masing masing Anggota DPRD yang berhadir memberikan masukan. Antaranya untuk melibatkan berbagai instansi seperti PUPR, Perkiraan, Dishub, Diskominfo, Kesra dan dinas lainnya.
Senada apa yang disampaikan oleh para Anggota Dewan, Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Eka Saprudin. Dirinya mengingatkan agar anggaran yang tersedia untuk pelaksanaan MTQ tidak di utak atik atau dikurangi hingga apa yang dikeluhkan oleh para Camat tidak lagi terjadi.
Selain itu, untuk melengkapi dan tidak mengurangi anggaran dari yang telah disediakan, pihak Dinas terkait akan ikut terlibat. Seperti Dinas PUPR akan memperbaiki jalan lintas yang bakal dilalui oleh kontingen.
Dinas Perkimtan akan mendekorasi halaman panggung dan yang lainnya, hingga kelengkapan untuk pelaksanaan bisa teratasi.
Akhirnya, rapat mengambil kesimpulan agar anggaran yang telah dianggarkan tidak di utak atik, juga akan melibatkan semua dinas untuk membantu dan berkontribusi pada setiap pelaksanaan MTQ yang di gelar di Kecamatan. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.