Bupati Tanbu Resmi Buka Sosialisasi Batas Daerah - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Selasa, 16 Juli 2024

    Bupati Tanbu Resmi Buka Sosialisasi Batas Daerah

    Tanah Bumbu -
    Bertempat di Ruang Bersujud I, Kantor Bupati Kabupaten Tanah Bumbu, Bupati Tanah Bumbu HM. Zairullah Azhar meresmikan Sosialisasi Batas Daerah dan Batas Kecamatan, Selasa (16/07/24).

    “Atas nama Pemerintah Daerah, saya menyambut baik dan sangat mengapresiasi pelaksanaan Sosialisasi Batas Daerah dan Batas Kecamatan ini,” ucap Zairullah saat menyampaikan sambutan. 

    Adapun sosialisasi ini lanjutnya, bertujuan untuk menegakkan tertib administrasi dan memberikan kepastian hukum dalam penyelenggaraan pemerintahan, esuai dengan amanat Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 141 Tahun 2017.

    Batas daerah Kabupaten Tanah Bumbu berbatasan dengan tiga Kabupaten: Kotabaru, Banjar, dan Tanah Laut.

    Batas dengan Kabupaten Kotabaru di atur oleh Permendagri Nomor 50 Tahun 2018, batas dengan Kabupaten Banjar di atur oleh Permendagri Nomor 14 Tahun 2010 dan batas dengan Kabupaten Tanah Laut di atur oleh Permendagri Nomor 31 Tahun 2012.

    Bupati Zairullah berharap, sosialisasi ini dapat mengatasi potensi konflik terkait Batas Daerah dan Kecamatan.

    "Sosialisasi ini di harapkan dapat menjadi pedoman yang jelas dalam menjalankan program pembangunan daerah yang berkelanjutan. Sehingga tercipta ketertiban administrasi dan pembangunan daerah yang maju serta berkelanjutan,” tambahnya.

    Dengan adanya kegiatan ini, di harapkan tercipta keselarasan dalam administrasi dan pembangunan daerah yang berkelanjutan di Kabupaten Tanah Bumbu. (Rel) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda