Sekolah Lansia "Tunas Mekar" Bina Keluarga Lansia (BKL) Kelurahan Batulicin Kecamatan Batulicin Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Acara Wisuda.
Acara yang dilaksanakan di Pendopo Serambi Madinah Kantor Bupati Tanah Bumbu, Jum'at (22/11/24), dihadiri BKKBN Propinsi Kalsel, unsur Forkopimda, Pimpinan SKPD, Camat dan Lurah, Koordinator PLKB dan instansi lainnya.
Kepala Dinas P3AP2KB Tanbu Erli Yuli Susanti selaku Panitia mengatakan, dalam rangka mewujudkan Lansia yang Sehat Mandiri Aktif Produktif dan Bermartabat (Smart) untuk Lansia Tangguh adalah melalui Sekolah Lansia.
"Ini adalah pertama kalinya Sekolah Lansia dilaksanakan di Kabupaten Tanah Bumbu. Ada sebanyak 3.591 orang Lansia di Kabupaten Tanah Bumbu dengan usia 60 tahun keatas akan diberi pembelajaran agar mandiri dan tangguh," ucapnya.
Sementara Kepala Perwakilan BKKBN Propinsi Kalsel, Farah Adibah dalam sambutannya menyebut, sekolah Lansia akan terus dilanjutkan di berbagai kecamatan.
"Sebagai Instansi yang mengemban tugas untuk menciptakan Keluarga Sejahtera, BKKBN telah menjalin kerjasama dengan berbagai pihak terkait, untuk menjalankan Program Terbaru, Lansia Berjaya," ungkapnya.
Sementara Bupati Tanah Bumbu dalam sambutannya yang diwakili Assisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Eka Saprudin mengatakan, acara wisuda hari ini telah membuktikan, bahwa usia tidak menjadi penghalang untuk terus belajar dan berkembang.
Adanya Sekolah Lansia ini, merupakan salah satu program yang sangat penting bagi peningkatan kualitas hidup para lansia.
Karena, program ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan kesehatan fisik, tetapi juga kesehatan mental, spiritual, sosial, dan intlektual dengan mengadopsi tujuh dimensi lansia tangguh.
"Untuk itu, kami berharap kepada para wisudawan dan wisudawati di sekolah lansia ini, agar kiranya dapat menerapkan ilmu dan keterampilan yang diperoleh dalam kehidupan sehari-hari, sehingga mampu menjadi lansia tangguh dan mandiri, guna mendukung penuh terwujudnya cita-cita bersama dalam mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas, produktif dan berAkhlak Mulia," pungkasnya.
Adapun Lansia yang mengikuti pembelajaran di BKL Batulicin dan diwisuda saat itu sebanyak 20 orang, dari usia 60 sampai 65 tahun sebanyak 8 orang, diatas usia 65 tahun sebanyak 12 orang. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.