Pemimpin Baru, Busana ASN Tanbu Kembali Berubah - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 24 Februari 2025

    Pemimpin Baru, Busana ASN Tanbu Kembali Berubah

    Tanah Bumbu -
    Setelah sebelumnya Wakil Bupati Tanah Bumbu H. Bahsanuddin mengembalikan fungsi Pendopo Serambi Madinah menjadi tempat Pusat Kegiatan Keagamaan, Sekda Tanbu H. Ambo Sakka pun menyampaikan perubahan busana para ASN.

    Mendahului pendahului Surat Edaran, ujar Sekda, saya menyampaikan untuk busana Hari Senin dan Selasa, pakaian Dinas Pegawai Negeri Sipil lengkap dengan topi dan atribut nya, Hari Rabu busana kemeja berwarna putih dengan 4 Kantong, 3 Kantong, 2 Kantong dan 1 Kantong sesuai dengan tingkatan jabatannya.

    " Ini sesuai dengan arahan Bupati dan Intruksi Mendagri," jelas SekdaSekda, Senin (24/02/25). 

    Sementara untuk Hari Kamis, sambung Sekda lagi, pakaian busana batik Tenun Pagatan. Dan Hari Jum'at menggunakan pakaian atas warna putih dengan bawahan warna hitam.

    Menurut Sekda, ini bukan lah perubahan tapi kembali ke aturan awal yang sebelumnya terubah oleh adanya kebijakan Bupati Tanah Bumbu sebelumnya.

    Di kesempatan itu, saat menyampaikan baju busana untuk Hari Rabu, Sekda sempat berkelakar dan menyampaikan guyonan "yang banyak honornya banyak pula kantong bajunya".

    Sudah pasti mendengar guyonan Sekda ini, ribuan ASN yang hadir secara serempak menyambutnya dengan tawa. (Red) 






    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda