Rutin Tiap Pekan, Pemdes Barokah Gelar Pertemuan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Rabu, 12 Februari 2025

    Rutin Tiap Pekan, Pemdes Barokah Gelar Pertemuan

    Tanah Bumbu - Pemerintah Desa Barokah Kecamatan Simpang Empat secara rutin setiap pekan melakukan pertemuan. 

    Hal ini bertujuan untuk merekatkan hubungan agar terus selalu harmonis antar staf dan memotivasi kinerja agar lebih baik lagi.

    "Meski tiap hari bertemu, namun kita juga perlu duduk bersama agar harmonisasi bisa lebih kental dan lebih kepada rasa kekeluargaan," ungkap Kepala Desa Barokah, Markuwat, Selasa (12/02/25). 

    Selain itu tambahnya, dengan duduk bersama, kita akan bahas kendala apa saja yang muncul dalam melaksanakan pelayanan, dan inovasi atau program apa yang bisa menjadi terobosan kedepan dalam memajukan desa.

    "Alhamdulillah, dengan adanya duduk bersama tiap pekan ini, banyak masukan dan saran serta ide yang bisa disaring. Tentu ini adalah hak yang menggembirakan, selain merekatkan hubungan antar staf, juga mendapatkan masukan yang bermanfaat," pungkasnya. (Red) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda