PT. Arutmin Indonesia NPLCT Kotabaru menggelar buka puasa bersama dengan sejumlah wartawan Kotabaru di Desa Sarang Tiung, Kotabaru, Rabu (19/03/25).
Hadir Manajemen PT. Arutmin NPLCT, Dakus, Superintendent dan CDEA PT AI NPLCT, Dhangku Putra Wijaya.
"Kami juga ingin menyampaikan pesan dan salam dari pimpinan di Jakarta, yang tidak bisa hadir langsung hari ini," kata Dakus dalam sambutannya dihadapan Kru Media.
Dikatakan Dakus, scara ini bertujuan untuk memperkuat silaturahmi antara PT. Arutmin Indonesia dan wartawan, serta untuk memohon dukungan dan doa agar perusahaan dapat tetap eksis dan survive di tengah-tengah tantangan yang ada.
Tahun 2024 lalu, katanya, perusahaan mengalami tantangan yang cukup berat, namun dengan kerja sama tim dan kontrol dari media, pihaknya dapat terus mengoreksi diri dan memperbaiki diri.
"Dengan acara ini, PT Arutmin Indonesia berharap kerja sama antara perusahaan dan rekan-rekan media dapat ditingkatkan di tahun 2025 ini," pungkasnya. (Lana)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.