Perkuat Sinergi, Polri Gelar Buka Puasa Bersama Media - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Kamis, 13 Maret 2025

    Perkuat Sinergi, Polri Gelar Buka Puasa Bersama Media

    Tanah Bumbu -
    Dilaksanakan secara serentak se Indonesia, Polri menggelar acara Buka Puasa Bersama Media, Kamis (13/03/25).

    Acara digelar dalam rangka untuk menjalin kebersamaan berbagi berkah ramadhan untuk masyarakat.

    Acara yang dilaksanakan oleh Polri ini diikuti melalui zoom meeting oleh Polres Tanah Bumbu Polda Kalsel bersama para insan pers yang bertugas dan melakukan peliputan di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu. 

    Bertempat di Pendopo Gajah Mada Mako Polres Tanah Bumbu, acara Buka Bersama ini dihadiri langsung oleh Kapolres Tanah Bumbu AKBP Arief Prasetya SIK beserta jajaran Perwira.

    Acara dimulai dengan penyerahan Takjil secara simbolis kepada perwakilan Media, kemudian dilanjut dengan pembacaan ayat ayat suci Al Qur'an, dan Tausiyah singkat oleh AKP Abdul Shomad, personil dari Polsek Kusan Hulu.

    Usai mendengarkan tausiyah agama singkat, buka bersama kemudian dilaksanakan dengan menikmati hidangan yang telah disediakan. Dan selanjutnya, dilaksanakan sholat Maghrib berjamaah. (Red) 






    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda