Kalau bisa pak, Pelangsiran di tiap SPBU agar ditertibkan dan diatur. Kami warga umum yang ingin mengisi BBM harus antri lama.
Bisakah diatur atau dibagi barisannya, karena kami tidak tiap hari juga mengisi BBM, sementara mereka para pelangsiran hampir tiap jam tiap hari selalu ada mengantri.
Hal ini disampaikan oleh warga Sei Belanak Kelurahan Tungkaran Pangeran Kecamatan Simpang Empat saat Anggota DPRD Tanah Bumbu, Abdul Rahim menggelar Reses ke II Masa Sidang II Tahun 2025.
Kami mengisi hanya sedikit, tapi mengantrinya lama, karena mereka pelangsiran mengisinya bisa sampai puluhan liter.
Menanggapi hal ini, Abdul Rahim mengatakan permasalahan ini hampir terjadi di tiap SPBU. Hanya saja untuk membuatnya tertib tentu perlu dikoordinasikan dengan pihak SPBU.
"Kami ini juga serba salah, karena tidak mustahil para pelangsir ini ada kenalan, kawan atau keluarga kita yang ikut serta mengais rejeki di SPBU tersebut," ungkap Abdul Rahim.
Namun sambungnya, hal ini akan saya sampaikan ke pihak SPBU dan pihak terkait lainnya agar bisa menertibkan nya.
Pada kegiatan Reses tersebut, Abdul Rahim berhasil menyerap aspirasi masyarakat berupa usulan pembangunan Pagar Kuburan, Pengadaan PJU, Alat Tangkap Ikan dan Mesin Kapal, Gorong gorong serta perlengkapan Majelis Ta'lim berupa Gendang Rebana dan Sound Sistem.
Kegiatan Reses ini dihadiri para Ketua RT dan ratusan warga Kelurahan Tungkaran Pangeran. (Red)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.